Resep Ayam Jamur Saos Tiram, Menu Simpel dan Enak

Kalau ditanya pekerjaan rumah apa yang paling saya suka, jawabannya adalah memasak. Walaupun nggak jago banget masak, tapi saya happy bereksperimen di dapur. Apalagi kalau hasil akhirnya disukai suami dan dia lahap makannya sampai suapan terakhir. Nikmat banget rasanya dan capek pun hilang.

Ayam jamur saos tiram, salah satu menu masakan yang saya masak berulang-ulang. Bahkan menu ini selalu masuk dalam antrian catatan menu masakan bulanan di dapur saya. Awalnya masakan ini saya masak asal aja. Coba-coba karena bosan dengan masakan yang itu-itu aja. Eh ternyata bikin nagih si mas yang nggak tau kalau masakan ini tu pakai bumbu masakan Indonesia.

Yang mau tau rahasia dapur saya, yuk dicatat resep ayam jamur saos tiram ala Anne Yaa berikut ini.

Bahan-bahan:

  • 350 gr dada ayam
  • 50 gr paprika merah
  • 250 gram jamur kancing
  • 1 buah bawang bombai
  • 1 siung bawang putih
  • 1 sdm kecap manis
  • 2 sdm saos tiram
  • 1/2 sdt lada bubuk
  • 1/2 sdt paprika bubuk
  • 1/2 sdt garam
  • Sedikit minyak goreng untuk menumis
  • Secukupnya air

Cara membuat:

  • Kupas bawang bombai, lalu potong bentuk bulan sabit.
  • Kupas bawang putih, lalu rajang halus.
  • Potong memanjang paprika dan potong tipis jamur kancing.
  • Potong dada ayam bentuk memancang kecil-kecil
  • Panaskan sedikit minyak goreng, lalu masukkan bawang bombai dan bawang putih.
  • Tumis sampai duo bawang mengeluarkan bau harum.
  • Masukkan paprika dan tumis sebentar.
  • Masukkan potongan dada ayam dan tambahkan sedikit air.
  • Masukkan jamur kancing, lalu aduk sebentar.
  • Tambahkan lada, garam, paprika bubuk, kecap manis dan saos tiram.
  • Aduk pelan agar semua bahan tercampur rata.
  • Masak 5-10 menit atau sampai tingkat kematangan yang diinginkan.
  • Ayam jamur saos tiram siap disantap dengan nasi hangat

Itu dia salah satu menu andalan yang sering saya sajikan untuk suami saya. Selamat mencoba ya!

0



Schreiben Sie einen Kommentar

Your e-mail will not be published. All required Fields are marked

Scroll Up Scroll Up

Thank you for visiting my blog