Ayam Krispi Saus Asam Manis

Udah tau belum klo saus asam manis juga terkenal di Jerman. Saus ini di Jerman dikenal sebagai saus yang berasal dari Cina. Dalam Bahasa Jerman disebut süß sauer soße. Resep-resep yang beredar di website berbahasa Jerman pun tidak jauh berbeda dari resep aslinya. Kali ini saya mau olah saus ini menjadi ayam krispi saus asam manis. Ini permintaannya Mr. Ottoman yang ternyata suka sama saus asam manis.

Masakan kali ini tahapannya lebih banyak dari masakan-masakan yang saya share sebelumnya. Tapi rasa dijamin tidak mengecewakan, khususnya bagi yang punya suami bule dan mau mengenalkan makanan Asia. Biasanya bule nggak suka cabe, jadi menu ini cocok untuk pengenalan tahap awal sebelum dikasi coba makanan Asia/Indonesia yang pedes-pedes.

Bahan-bahan:

Bahan ungkep ayam

  • 1 dada ayam
  • 3 bawang merah ukuran besar (7-8 bawang merah Indonesia)
  • 2 siung bawang putih
  • 2 lembar daun jeruk
  • 3 ruas jari kunyit
  • 1 ruas jari jahe
  • 2 lembar daun salam
  • 2 buah kemiri
  • 1 sdt ketumbar
  • merica bubuk
  • Garam
  • Minyak goreng

Bahan celupan ayam krispi

  • 250 gram tepung terigu
  • Merica bubuk
  • Paprika bubuk
  • Bawang putih bubuk
  • Kaldu ayam
  • Garam
  • Air
  • Minyak goreng

Bahan saus asam manis

  • 3 buah tomat (kupas kulitnya, lalu potong dadu)
  • 1 buah bawang bombai (potong bentuk bulan sabit)
  • 2 siung bawang putih (cincang halus)
  • 1 batang daun bawang (iris tipis)
  • Air lemon
  • 3 sdm margarin
  • Garam
  • Merica bubuk
  • Air
  • Nanas kaleng
  • 4 sdm madu
  • 3 sdt maizena
Cara membuat:

Ayam krispi

1. Bersihkan dan potong ayam sesuai selera (saya potong kecil-kecil).

2. Haluskan bawang merah, bawang putih, kunyit, jahe, kemiri dan ketumbar.

3. Tumis bumbu halus.

4. Tambahkan garam, daun salam, daun jeruk dan merica.

5. Masukkan potongan ayam.

6. Masak kira-kira 5-10 menit.

7. Matikan kompor, tutup wadah ayam dan biarkan selama 15 menit.

8. Bagi dua bahan tepung dengan satu bagian berisi 5 sdm.

9. Tambahkan air ke dalam adonan 5 sdm tepung dan aduk rata.

10. Tambahkan kaldu ayam masing-masing 1 sdt ke adonan basah dan 2 sdt ke adonan kering.

11. Tambahkan paprika bubuk, merica bubuk, bawang putih bubuk dan garam ke masing-masing adonan. Lalu aduk hingga bumbu tercampur rata.

12. Ambil 1 potong ayam, celupkan ke adonan basah. Lalu celupkan ke adonan kering. Ulangi sekali lagi.

13. Panaskan minyak goreng.

14. Goreng ayam hingga berwarna kecoklatan.

Saus asam manis

1. Panaskan margarin

2. Tumis bawang bombai dan bawang putih hingga harum.

3. Masukkan potongan tomat.

4. Tambahkan air dan garam.

5. Masukkan daun bawang.

6. Beri perasan lemon.

7. Tambahkan madu.

8. Masukkan nanas kaleng.

9. Tambahkan tepung maizena yang sudah dilarutkan dengan air.

10. Setelah mendidih, tuang saus asam manis keatas ayam goreng krispi.

11. Tara….ayam krispi saus asam manis siap dinikmati.

Kali ini saya sajikan dengan pasta sesuai permintaan Mr. Ottoman. Ayam krispi saus asam manis ini pastinya lebih enak lagi klo dinikmati dengan nasi hangat.

0



Schreiben Sie einen Kommentar

Your e-mail will not be published. All required Fields are marked

Scroll Up Scroll Up

Thank you for visiting my blog